Salah satu email yang masuk ke inbox saya kali ini (Selasa, 11/2) sungguh membuat saya memilih untuk membukanya pada kesempatan pertama. Email dari Garuda Indonesia karena saya ikut keanggotaan Garuda Frequent Flyer (GFF). Isinya tentang rencana kepindahan Garuda ke Terminal 2 Juanda per Jumat, 14 Februari 2014.
Sebenarnya bukan hal bombastis fantastis, cuma kebetulan, karena urusan pekerjaan, saya sudah mengantongi tiket pulang pergi dengan menggunakan Garuda pas dengan tanggal tersebut. Dengan rencana kepindahan tersebut, maka rencananya saya berangkat masih menggunakan terminal yang lama, tetapi pas pulangnya menggunakan terminal yang baru. Nganyari nih ceritanya … Baca lebih lanjut