Nama panggilan kawan di seri kelima serial “Obrolan Ringan (O-Ring) Jelang 30 Tahun Angkatan 1993 ITS (ITS93)” kali ini adalah Gondo. “Gondo itu nama artisnya, nama panggilan di rumah waktu cilik. Koyok Nazreil Irham iku Ariel. Gantengnya sih (emang) ganteng Ariel, awak dhewe menang manis ae … ,” kata pemilik nama asli Agung Ariyanto penuh kepedean mengawali wawancara via whatsapp chat Sabtu siang (25/3). Gondo, owner dari Renovasi Bangunan yang bergerak di bidang microconstruction, adalah kawan Angkatan 1993 ITS dari jurusan D3 Teknik Sipil Perhubungan, kemudian setelah lulus, melanjutkan ke S1 Teknik Sipil ITS.
Apa itu microconstruction? Berikut ini wawancara penuh guyonan dengan Gondo yang ternyata juga punya side-job yang tak disangka-sangka.

Sekarang tinggal dan domisili di mana?
Domisili sekarang di Pagesangan Surabaya. Dekat masjid Al Akbar.
Apane tahu campur? Eh, poso-poso mbahas tahu campur …
Betul tahu campur Cak Minto di SMAN 15 atau cak Meggy di pasar Pagesangan … (emoticon jempol)
Di (Surabaya) selatan cuma itu yang bisa menandingi (tahu campur) Kalasan Haji Mahfud.
Baca lebih lanjut