Akhirnya saya memutuskan untuk pindah alamat untuk rumah maya saya. Tanpa tumpeng, tanpa menghitung hari baik, apalagi slametan, yang dulunya saya enjoy di kakap.wordpress.com kini pindah ke tattock.com per tanggal 17 September kemarin. Bagi yang sudah terbiasa berkunjung di alamat yang lama, tak banyak perubahan di alamat yang baru ini. Pindah alamat, tetapi tetap rumah yang sama.
Keinginan pindahan alamat yang saya pertimbangkan sejak beberapa waktu itu entah mengapa tiba-tiba terlintas pada hari itu dan seketika itu juga kemudian telah terlaksana.