Keping Perihal

perihal nama

tatok, begitu aku dipanggil sejak kecil. keluarga dan kawan. sejak mengenal tintin dan petualangannya, aku sering menuliskannya menjadi tattock sebagaimana penulisan nama kapten haddock.

nama ini yang kemudian aku pakai buat twitter-an: @tattock

nama ini pula yang kemudian menjadi alamat rumah maya saya: http://www.tattock.com

selain tatok, kriwoel, adalah nama yang mengakrabkanku dengan kawan-kawan cangkrukan di kantin its. panggilan yang merujuk pada bentuk fisik khas yang melekat padaku. malah kadang aku dipanggil sukri, tau kan kepanjangannya? ya bener: su-per kri-woel.

kurnia, begitu aku dipanggil oleh dosen jaman kuliah dulu, pun oleh relasi kerja saat ini. mereka menggunakan nama depan dari sebaris nama pemberian orang tuaku. sebagaimana tertulis di akte lahir nama lengkapku adalah kurnia kusherminto priyo pratomo. nama yang cukup panjang yang tak cukup untuk dituliskan di passport. jadinya pratomo-nya hilang, dan hanya tertulis tiga nama terdepan. tak sedikitpun aku protes. lha wong, pratomo bukan nama keluarga, bukan pula nama bapakku. meski sering aku menulis namaku dengan: kurnia k.p. pratomo.

di lain kesempatan, nama lengkapku tak cukup pula dituliskan di form umptn (ujian masuk perguruan tinggi negeri). jadinya dulu kutulis: kurnia kpp, untuk menghemat waktu pengisian form yang menggunakan pensil 2b. walhasil, bersemester-semester nama itu yang muncul di frs (formulir rencana studi) dan pengumuman hasil nilai. untunglah, nama di ijazahku masih muat: kurnia kusherminto priyo pratomo.

perihal ngeblog dan aktivitas sehari-hari

perjalanan kehidupan mengantarkan untuk tinggal tak jauh dari lumpur lapindo. seberapa dekat? saat hiruk pikuk pasca nyumbernya sumur gas banjar panji pada tanggal 26 Mei 2006, beberapa hari setelahnya, saat terjadi ledakan pipa gas, kobaran ledakan itu terlihat mata telanjang dari depan rumah dan serta merta menjadi pembicaraan bersama tetangga. sampai hari ini, masih tinggal di kabupaten yang sama. hanya saja menjauh beberapa kilometer ke utara.

pasca jadi wartawan di era milenium, aku lebih banyak menghabiskan banyak waktu dengan air compressor, dari pabrik satu ke pabrik yang lainnya. selain sebagai ladang penghidupan, air compressor mengantarkan untuk bertemu banyak kawan baru dan melegakannya bisa membantu menyelesaikan persoalan mereka. maklum, hampir semua pabrik menggunakan air compressor. hanya masalah ukuran dan tipe yang membedakan. pernah bermalam takbiran di pabrik orang, pun juga di malam tahun baru masih di pabrik orang. juga pas tujuh belasan pun, pernah di pabrik orang. kesemuanya karena air compressor.

jadilah kesibukan pekerjaan melupakan tentang menulis, sesuatu yang menyenangkan sejak sekolah dulu.

akhirnya sejak 18 Juli 2007 mulai menulis kembali di blog sendiri dan bukan lagi sebagai notes di facebook. awalnya dulu di http://www.kakap.wordpress.com kemudian bermigrasi ke http://www.tattock.com per 17 September 2013.

blog yang tak pasti kapan di-update dengan postingan baru. yang sering kejadian adalah banyaknya draft tulisan terbiarkan jadi draft.

meski begitu, aku masih betah menjadikan blog ini sebagai rumah-maya-ku yang utama.

terima kasih telah berkenan untuk mampir dan berlama-lama di sini.

jika pengin mengontakku: sila email ke tattock[at]gmail[dot]com.

***

21 pemikiran pada “Keping Perihal

  1. Tok, name ente Kurnia K.P. Pratomo mengingatkan ane dengan “semboyan” Free Software
    GNU = GNU’s Not Unix
    lah, inisial GNU dalam frasa “GNU’s Not Unix” tadi singkatan dari apa ?
    ya “GNU’s Not Unix”

    inisial K.P pada “Kurnia K.P. Pratomo” merupakan singkatan dari apa ?
    ya “Kurnia K.P. Pratomo” ..he..he..he..

    Suka

  2. @ anhar haitani

    matur nuwun mas, sudah sudi mampir ke rumah maya saya. kapan-kapan kalo ada turnamen di yogya boleh dikabari, biar bisa diwartakan dan bila ada kelonggaran bisa ke yogya buat maen bridge lagi

    email saja ke kurnia[dot]kpp[at]gmail[dot]com

    Suka

  3. kalo senin-kamis main dimana bang? soalnya weekend aku biasa ke malang, maklum istri domisili disana…..ada info kapan ada turnamen di surabaya nggak?
    gimana kabar kawan2 eks UK Bridge ITS?

    Suka

    1. antara hari senin dan kamis sih ada latihan, tapi anak-anak pusltacab dan tim jatim/surabaya. kalau yang umum ya jumat malam itu.

      kalau yang benar-benar tak terikat waktu ya main online. pasti ketemu teman main kok. kalaupun tidak, masih ada robot. wkwkwk

      Suka

Tinggalkan komentar